HUT APERNAS Ke-11 Di Semarang

Asosiasi Pengembang Rumah Sederhana Sehat Nasional (APERNAS) merayakan HUT yang ke -11 di kota Semarang. HUT yang ke -11 dihadiri anggota dari seluruh DPD se- Indonesia, dengan semangat solidaritas dan persatuan menyongsong pembangunan rumah bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

“Bersama APERNAS membangun bangsa, tema perayaan kali ini diharapkan dapat memperkuat rasa kekeluargaan dan kebersamaan Keluarga Besar APERNAS” kata H.M. Zulfakar ketua Umum APERNAS. Kebersamaan APERNAS dan Pemerintah dalam rangka membantu masyarakat untuk mendapatkan rumah menjadi tujuan utama sehingga perlunya suatu perencanaan yang matang dan sinergi antara APERNAS dan Pemerintah.

Di tahun 2020 ini APERNAS menyediakan unit rumah mencapai 45.000 unit yang siap di pasarkan, itu belum perencanaan pembanguna rumah yang hampir mencapai 10.000 unit rumah. Meskipun dengan keterbatasan kuota alternatif alternatif pembiayaan terus di rumuskan untuk mendapat suatu program terobosan yang dapat memperlancar akad atau mebiayai unit rumah yang dibeli oleh masyarakat.

“Beberapa terobosan salah satunya adalah Perumahan Syariah, ini merupakan satu cara untuk dapat menghadapi kuota FLPP yang habis seperti kemaren pada tahun 2019” Kata H.M. Aris Suwirya, SE Ketua Dewan Pendiri APERNAS dalam sambutannya.

Dalam perayaan HUT APERNAS KE – 11 ini DPW Papua Barat paling banyak anggota yang datang menghadiri, “kami hadir jauh jauh dari Papua Barat tidak sekedar untuk hadir dalam acara HUT ini, namun kami juga rindu akan berjumpa dengan saudara-saudara Anggota APERNAS dari daerah lain, dengan semangat kebersamaan insya allah APERNAS dapat menjadi organisasi yang lebih besar dan bermanfaat bagi massyarakat Indonesia” Ungkap Hery Widyaprasetya, SP, Ketua DPD APERNAS kabupaten Sorong.

Dalam acara perayaan ini APERNAS juga menganugerahkan APERNAS AWARD kepada Bapak Ir. Moch. Yusuf Hariagung, MM, MT. Direktur Rumah Umum dan Komersial, Ditjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR yang telah membina APERNAS menjadi sebuah Asosiasi Pengembang yang besar dan memliliki jumlah anggota yang banyak.

Dalam sambutannya Ir. Moch. Yusuf Hariagung MM, MT. mengatakan bahwa pembanguan perumahan terus berjalan, ada beberapa program yang harus di ketahui oleh semua pengembang yakni pembangunan rumah berbasis komunitas, projek pembangunan ini akan mendapat perhatian khusus dari pemerintah, sehingga sudah sepatutnya APERNAS dapat mewujudkan program pembanguan perumahan berbasis komunitas.

Acara yang di adakan di hotel PATRA JASA Semarang sangat meriah dan tidak lepas dari substansi pengembang perumahan, dimana perayaan ini tidak hanya disi oleh hiburan semata namun di isis juga dengan diskusi tentang perumahan nasional. (pb01)

Scroll to Top
Open chat
Sala APERNAS
Bersama Membangun Bangsa